Tuesday, September 24, 2013

"Posyandu Markisa RW 06 Kelurahan Tanah Baru Wakili Depok Lomba Tingkat Provinsi"

Posyandu Markisa RW 06  Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji akan tampil mewakili Kota Depok dalam Lomba Posyandu tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2013. Posyandu Markisa adalah Posyandu terbaik di Kota Depok yang telah lolos dari seleksi tingkat RW, kelurahan, kecamatan, hingga tingkat Kota Depok.

Menurut Ernawati selaku Sekretaris PKK RW 06 ,  warga di lingkungan tempat tinggalnya senantiasa aktif dan selalu bersosialisasi terhadap siapa saja. Berkat keaktifan warganya, RW 06 disebut RW yang integratif karena selama 30 hari tiap bulannya selalu ada kegiatan yang dilakukan.

“Sampai saat ini kami sudah mengikuti beberapa kegiatan dalam hal menjual hasil olahan ibu-ibu di lingkungan RW 06.  Kami pernah melakukannya di Bumi Wiyata, Dmall, Detos, dan Bandung. Hasil olahan yang dijual diantaranya kembang goyang, dodol, tape dan uli, wajik, serta cheese steak. Ada sekitar 3 orang ibu yang berperan serta dalam pembuatan makanan ini,” jelas Erna.

Salah satu nilai plus yang menjadi pertimbangan terpilihnya posyandu RW 06 ini menjadi peserta lomba yaitu adanya kegiatan layak anak. Wilayah ini merupakan pencetus kota layak anak di Depok.

“Kami merupakan pencetus kota layak anak. Hal itu terjadi karena kami sangat prihatin jika di luar jam sekolah anak-anak hanya bermain saja, dari pada merokok dan meminum minuman keras maka dibuatlah sistem ini. Kegiatan awal yang kami terapkan yaitu untuk jam belajar tidak boleh menghidupkan televisi, kemudian bapak-bapak tidak boleh merokok, tidak boleh menyuruh anaknya untuk membeli rokok,” ujar Zaenal selaku ketua program layak anak RW 06.

Lelaki ini mengaku, sistem yang juga diberlakukan oleh Walikota Depok ini berdasarkan pengalaman dari surat Al-Maun yang menjelaskan bahwa kehidupan itu harus diterapkan dengan sebaik mungkin. Selain itu, layak anak diadopsi dari beberapa hak anak yaitu hak hidup, hak tumbuh kembang, dan hak perlindungan.

Ernawati menambahkan masih ada beberapa kegiatan lain yang dilakukan di wilayahnya. “Kami juga mendirikan Koperasi ‘Keluarga Mandiri’, taman baca untuk anak-anak, marawis, saung pintar, serta rumah sehat,” tambahnya.
 

No comments:

Post a Comment