Sunday, September 22, 2013

"Drama Adu Penalti, Indonesia Juara Piala AFF U-19"

Tim Nasional Indonesia U-19 berhasil merengkuh gelar juara piala AFF U-19 setelah mengalahkan Vietnam 7-6 dalam drama adu penalti. Kemenangan ini sekaligus membawa trofi perdana bagi Indonesia setelah berkali-kali gagal dalam kejuaraan piala AFF, Minggu (22/9/13).

Perseteruan kedua tim di lapangan hijau tak menghasilkan satu gol pun pada 120 menit pertandingan berjalan. Kedua kubu saling serang, beberapa kali tim Indonesia dan Vietnam hampir mencetak angka lewat peluang-peluang. Namun skor kaca mata yang berakhir hingga babak perpanjangan waktu memaksa kedua tim menentukan kemenangan lewat adu penalti.

Gol dalam adu penalti pun berlangsung dramatis. Peluang pertama dimanfaatkan dengan baik oleh kedua tim hingga skor seimbang satu sama. Namun di peluang kedua kiper Indonesia, Ravi Murdianto, sukses menepis bola dari tendangan Trang Hu Dong. Sayangnya kiper Vietnam Lee Van Truong juga berhasil mencegah gol dari tendangan Dimas Darmono.

Vietnam sempat unggul pada peluang ketiga lewat gol Van Tanh Tung. Sedangkan eksekutor ketiga Indonesia, Zulfiandi, gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Tensi meningkat, dan Indonesia masih memiliki harapan ketika tendangan kapten Vietnam, Xuan Troang, melambung di atas mistar gawang. Sedangkan tendangan Dimas Drajat mencetak gol.

Kedua tim melanjutkan adu penalti saling menyamakan kedudukan hingga peluang ke delapan. Pada peluang kesembilan, kiper Ravi yang tampil gemilang memblok tendangan Nguyen Phong. Dan tendangan pamungkas dari Ilham Udin Armain menjadi penentu kemenangan Indonesia dalam merebut gelar piala AFF.

No comments:

Post a Comment